Tiga Metode Ampuh Cara Membersihkan dan Melepaskan Energi Negatif Dari Dalam Diri



Energi negatif atau Vibrasi rendah mungkin pernah anda rasakan atau mengalaminya ?
Seperti memasuki ruangan tertentu lalu timbul perasaan tidak enak atau saat bertemu seseorang, anda merasakan energi yang berat. Apabila anda merasakan itu, Sebaiknya anda segera menghindar dari orang yang membuat anda mulai merasakan ketidaknyamanan. 

Ciri-ciri lainnya,  terasa terkuras energi dari ulu hati  atau perut anda. Itu kode dari tubuh yang memberitahu bahwa lawan bicara anda bervibrasi rendah dan mulai menghisap energi anda. Jika merasakan hal ini sebenarnya anda perlu segera membersihkan medan energi atau aura anda.agar kenegatifan tidak melekat terus sehingga mengganggu secara emosi mental bahkan fisik anda.

Setiap orang memiliki medan energi disekelilingnya yang merupakan prinsip dasar sistem Cakhra dari tubuh manusia. Kita semua merasakan dan merespon vibrasi satu sama lain bahkan saat kita tidak menyadarinya, Energi negatif biasa digambarkan sebagai vibrasi yang rendah. Vibrasi rendah biasa dirasakan seperti :
1. Kelelahan
2. Kewalahan
3. Ketidak berdayaan
4. Kecemburuan
5. Kecanduan
6. Kekhawatiran
7. Perasaan takut
8. Kemarahan yang tertekan

Ketika kemarahan terus-menerus ditekandan tidak diekspresikan secara sehat, kemarahan dapat berubah menjadi kebencian yang mendalam, merupakan perilaku sabotase diri yang tidak disadari. Perasaan-perasaan diatas adalah bagian dari kehidupan setiap orang. Maka anda perlu belajar untuk mengelolanya, belajar untuk memperkuat medan energi , jadilah kuat sebagai diri dan pertahankan energi (vibrasi) dari kondisi eksternal apapun merupakan keterampilan yang kita semua butuhkan.

Ada begitu banyak cara untuk melepaskan energi negatif dan menjaga energi mengalir lancar dengan cara yang sehat seperti :
1. Dzikir
2. Banyak bersyukur
3. Meditasi

Segala sesuatu adalah energi dan memiliki vibrasi uniknya sendiri termasuk anda. semuanya secara konstan menerima dan memancarkan energi frekuensi, energi ini berada di spektrum dari terang ke gelap. Energi cahaya bersifat tak terbatas, tanpa usaha dan berasal dari cinta. Energi gelap berasal dari ketakutan, sebagai mahluk elektromagnetik anda menarik pengalaman dan hubungan yang sesuai dengan frekuensi anda.

Bagaimana anda tahu frekuensi itu bervibrasi ?
Anda dapat merasakan frekuensi ini dengan melihat warna aura yang terpancarkan dari dalam diri anda. (cara melihat aura akan dibahas dalam artikel berikutnya) atau orang-orang tertentu dengan tingkat kepekaan diatas normal dapat merasakan frekuensi tinggi ini.

Jika anda sejenak ingin berhenti sebelum berfikir, berbicara atau bertindak, anda biasanya dapat merasakan apakah anda didorong oleh keraguan, rasa tidak aman, ingin mengendalikan atau terlalu perfeksionis ataukah anda didorong oleh kreativitas  atau cinta. Frekuensi gelap menghalangi evolusi anda kedalam cahaya, tetapi kegelapan juga merupakan pintu masuk anda kesana kedalam cahaya. 

Jatuh bangun dalam kehidupan yang kemudian menghantarkan anda kepada cahaya, setiap kali kita menghadapi tantangan konflik atau keputusan yang sulit, disaat itulah kita berada dihadapan energi vibrasi yang berat. Pada saat inilah kita memiliki pilihan tentang bagaimana kita ingin merespon, anda perlu menjaga kekuatan anda sendiri saat berada di lingkungan atau sekitar seseorang dengan energi negatif (vibrasi bawah).

Saat berada disituasi tersebut tetaplah sadar dengan pikiran positif dan selalu bersyukur, buatlah keputusan untuk hal-hal yang baik dalam hidup anda, fokus pada tujuan anda saja dan jangan biarkan orang lain menentukan anda atau suasana hari anda dengan cara apapun. Saat mengalami kenegatifan berhenti dan pikirkan sejenak bagaimana perasaan anda dan dimana anda merasakan emosi negatif. Setelah itu bayangkan diri anda membiarkan hal negatif keluar dari diri anda lihat itu seperti dilepaskan dan mengalir kembali ke sumbernya.

Intinya hidup anda adalah tanggung jawab anda, anda dapat menyadari bahwa anda memiliki pilihan dan kekuatan pribadi untuk memutuskan bagaimana orang lain akan mempengaruhi anda.

Tujuan dari metode ini adalah untuk menselaraskan anda dengan kebijaksanaan jiwa pribadi anda, untuk menghubungkan dengan Sang Pencipta Allah Swt. atau tergantung dengan Kepercayaan dan Keyakinan anda masing-masing.

Lakukan ini sebagai ritual harian, karena jangan menimbun sampah emosi atau energi yang terkumpul dalam satu hari. Bersihkan segera jangan sampai menumpuk di medan energi selama berhari-hari kemudian mempengaruhi pikiran, perasaan bahkan kesehatan fisik anda. dan ini sebaiknya dilakukan di sore hari setelah anda selesai beraktifitas seharian. Sehingga anda bisa tidur malam dalam kondisi bersih, tenang dan terlindungi.

Langkah 1 - Afirmasi ke Air Saat Mandi
Mandi bisa digunakan memurnikan aura energi negatif apapun dan membangkitkan semangat juga bisa anda gunakan untuk menenangkan tubuh, pikiran dan jiwa. Lakukan pembersihan energi diri dengan mengucapkan niat secara lisan "membershikan seluruh kenegatifahan dan energi negatif" kemudian diucapkan kembali ke air dan mulailah mandi sambil membayangkan semua kenegatifan dibersihkan dan dibuang melalui air.

Tidak usah berfikir apa-apa, perhatikan saja perasaan anda, sensasi segar saat anda mandi kemudian dapati diri anda bukan hanya bersih secara fisik tetapi bersih juga secara medan energi.

Langkah 2 - HPP Menatap Kedua Mata 
Proses pembersihan HPP menggunakan sarana foto diri atau menggunakan cermin. Selama proses HPP anda menatap kedua mata, pandangilah kemudian ucapkan "Maafkan saya, Yang Maha Pengasih, Terima kasih" tiga kata tersebut diucapkan dalam satu rangkai yang tidak terpisah. ucapkan berulang-ulang kira-kira selama 1 menit, kemudian ucapkan "Saya Bersyukur Sekarang" ucapkan berulang-ulang kira-kira selama 1 menit.

Langkah 3 - Gelembung Cahaya Putih
Ini adalah salah satu cara untuk melindungi medan energi atau aura anda, sederhana dan sangat efektif. Sebenarnya anda bisa melakukannya dimana saja dan kapan saja. Caranya adalah ambil nafas dalam-dalam melalui hidung, kemudian hembuskan perlahan melalui mulut sambil anda rasakan detak jantung anda. Biarkan diri anda terpusat tenang dan kemudian terhubung dengan Sang Pencipta sesuai agama dan kepercayaan anda.
Niat dalam hati dengan rasa syukur, lalu ucapkan dengan lisan "Membersihkan dan melindungi medan energi dari segala energi negatif dan energi vibrasi rendah" ucapkan tiga kali sambil mengelus dada anda kemudian rasakan energi positif menyebar dan menutupi seluruh tubuh anda dari kepala sampai kaki. dan bayangkan energi positif tadi sampai keluar dan memancar dari tubuh anda. 

Itulah langkah-langkah membersihkan dan melepaskan energi negatif (vibrasi rendah) yang ada dalam tubuh anda. lakukan ini setiap hari, karena faktor energi negatif bukan hanya bersumber dari interaksi anda dengan orang lain. Media yang anda baca, lagu yang anda dengar pun bisa mengandung energi negatif.

Jika informasi ini bermanfaat, Silahkan bagikan ke sosial media anda.

Terima kasih.





Lebih baru Lebih lama